Selasa, 12 April 2016

Keterkaitan Film dengan SAP - Depi Mustika 1tb03



            Kali ini saya akan memaparkan keterkaitan film “Good Will Hunting” dengan salah satu materi SAP yaitu Manusia dan Pandangan Hidup.

            Saya memilih Manusia dan Pandangan Hidup karena pada saat proses Will menemukan impian dan tujuan hidup yang dahulu will memiliki sifat arogan, tidak ingin mendengarkan saran dari orang lain serta ia juga tidak peduli dengan impiannya dan setelah will bertemu dengan seorang konsultan psikis yang memberinya petunjuk dan keyakinan pada dirinya bahwa will harus bisa menghilangkan ketakutan didalam dirinya dan will harus berusaha untuk melalukan seluruh kegiatan nya dengan hati.

            Itu menandakan bahwa makna dari kebajikan yaitu dapat merubah pola fikir seseorang dan dan meyakinkan seseorang untuk memiliki pandangan hidup yang positif.

Resensi Film Good Will Hunting - Depi Mustika Sari 1tb03

                      Kali ini saya akan meresensi film yang berjudul “Good Will Hunting” yang tayang pada tahun 1997. Digarap oleh sutradara Gus Van Sant yang diperankan oleh Matt Damon sebagai Will Hunting dan Sean Maguire sebagai Robin williams yaitu seorang konsultan psikis.


            Will hunting seorang pemuda yang memiliki bakat yang sangat luar biasa dan jarang dimiliki oleh kebanyakan orang, ia adalah seorang yang yatim piatu dan memiliki masalah kejiwaan. Ia tidak bisa menghilangkan kekhawatiran akan masa depannya dan selalu terbayang akan masa lalunya. Ia tidak memiliki keinginan lain selain hanya mencari uang dan bersenang-senang dengan teman-temannya dan ia tidak mau hal pribadinya terusik oleh orang lain. Sampai saat ia terpergoki sedang memecahkan teori matematika oleh profesor di universitas terhebat di kotanya, dan profesor itu memberikan kesempatan untuk bekerja sama mengubah dunia dengan bakat dan kecerdasannya.

            Will yang saat itu tidak ingin merubah apapun di diri nya, ia menolak setiap tawaran pekerjaan oleh profesor itu. Sampai pada saat ia di pertemukan oleh seorang konsultan psikis yang mengubah pola fikirnya dan membuat will menjadi seorang yang memiliki tujuan hidup yaitu menjadi seseorang yang biasa seseorang yang hidup tanpa beban dan seseorang yang hidup dengan penuh kasih sayang dan cinta.

          Daftar pustaka :
  1.  http://hendriologi.blogspot.co.id/2011/11/good-will-hunting-kesempurnaan-sejati.html
  2.  Film Good Will Hunting