NAMA : DEPI MUSTIKA SARI
NPM : 21315703
KELAS : 2TB03
Iklim merupakan kondisi cuaca dimana
cuaca rata-rata secara tahunan mencakup wilayah yang relative luas yang
meliputi kelembaban udara, suhu, pola angina, dan curah hujan minimal 10-30
tahun.
Indikasi tipe iklim dalam suatu
wilayah dapat berupa cuaca, yang berkaitan dengan hubungan awan dan cuaca. Serta
vegetasi alam atau tumbuhan yang mampu mendominasi suatu wilayah tertentu,
contohnya hutan hujan tropis atau hutan gugur.
Dan yang dapat mempengaruhi iklim
secara menyeluruh yaitu rorasi & revolusi bumi, serta perbedaan lintang
geografis & lingkungan fisik.
Kemudian yang dimaksud dengan Iklim tropis adalah iklim yang terjadi
pada daerah yang dilewati oleh garis khatulistiwa atau daerah ekuator secara
letak era berada di 23,5 derajat lintang utara dan 23,5 derajat lintang
selatan. negara yang memiliki iklim tropis hanya memiliki dua musim yaitu hujan
dan kemarau. Sebagai contohnya Negara yang memiliki iklim tropis yaitu semua Negara
di Asia Tenggara, Hongkong, sebagian wilayah di Taiwan, india, Bangladesh dan
di Kepulauan Maladewa.
Karakterisrik iklim tropis yang
sering dijumpai yaitu:
1.
Terletak dibagian bumi diantara 23,5° lintang
utara & 23,5° lintang selatan
2.
Memiliki suhu udara yang rata-rata tinggi
yaitu 20-30°C dikarenakan keadaan
matahari yang selalu vertical dengan wilayah.
3.
Amplitude suhu tahunan kecil yaitu rata-rata
1-5°C pada wilayah khatulistiwa
4.
Tekanan udara rendah & perubahan udara
perlahan dan beraturan
5.
Penguapan air laut tinggi mengakibatkan banyak
awan
6.
Curah hujan pertahunnya lebih lama dan lebih
tinggi yang menjadikan tanah di wilayah tropis ini subur
7.
Mendapatkan sinar matahari pertahunnya secara
efektif
8.
Tekanan udara cenderung rendah
9.
Pada wilayah iklim tropis basah vegetasi
tumbuhan biasanya berwarna hijau dan lebat
10. Pada wilayah
iklim tropis kering terdapat banyak savanna
11. Udara akan
berbalik sangat dingin karena adanya radiasi dari bumi yang berlangsung sangat
cepat
Perencanaan
arsitektur memiliki definisi yaitu tahapan yang dilakukan dalam perancangan untuk mengikuti standar yang
telah ditetapkan. Sedangkan perancangan memiliki pengertian yang beragam sesuai
dengan bidang ilmu masing-masing. Dalam dunia arsitektur perancangan diartikan
sebagai sebuah proses yang dilakukan secara bertahap untuk menghasilkan atau
menemukan bentuk tertentu yang kemudian akan dilanjutkan ke proses perancangan.
Pengertian
perencanaan menurut JW.WADE yaitu, upaya menyatakan masalah umum pemberi tugas
(klien) menjadi sejumlah masalah standar yang lebih kecil yang telah diketahui
pemecahannya atau yang mudah dipecahkan.
Perencanaan
menurut WILLIAM A.SHRODE, 1974 yaitu perencanaan sebagai padanan kata asing “planning”
yang dapat diartikan sebagai suatu sarana untuk mentransformasikan presepsi-presepsi
mengenai kondisi-kondisi lingkungan kedalam rencana yang berarti dan dapat
dilaksanakan dengan teratur.
Sedangkan
SOEWONDO B.SOETRDJO mengatakan perencanaan dalam arsitektur berkaitan dengan
penggunaan diagram untuk mengembangkan hubungan antara kebutuhan-kebutuhan.
Menurut
William L.lassey, 1977. Perencanaan merupakan suatu proses menyusun konsepsi
dasar suatu rencana yang meliputi kegiatan-kegiatan:
·
Mengidentifikasi,
yaitu menentukan komponen-komponen yang menunjang terhadap objek, yang
merupakan kompleksitas yang berupa fakta-fakta yang memiliki kontribusi
terhadap kesatuan pembangunan.
·
Mengadakan
studi, yaitu mencari hubungan dari faktor-faktor terkait yang memiliki pengaruh
spesifik.
·
Mendeterminasi,
yaitu menentukan setepat mungkin factor-faktor yang dominan dengan
memperhatikan kekhususan dan unit perubahan yang spesifik yang memberikan
perubahan terhadap factor lain.
·
Memprediksi,
mengadakan ramalan bagaimana suatu factor akan berubah sehingga mencapai
keadaan yang lebih baik dimasa depan.
·
Melakukan
tindakan berdasarkan prediksi diatas, yaitu melakukan tindakan terstruktur
untuk mencapai tujuan pembangunan.
Klasifikasi perencanaan ada tiga hal yaitu:
- · Theories in Planning (mencakup perencanaan dengan substansi atau objek)
- · Theories of Planning (berkaitan dengan prosedur dalam perencanaan atau metode perencanaan)
- · Theories for Planning (mencakup teori-teori social yang menjelaskan perencanaan arsitektur dalam masyarakat di masa depan)
Secara
keseluruhan perencanaan arsitektur yang berada pada iklim tropis ini perlu
adanya penyesuaian di dalam wilayah, karena di wilayah iklim tropis ini
memiliki curah hujan yang tinggi, tekanan udara yang rendah serta memiliki
musim kering yang lama, dan memperhatikan aspek matahari,udara serta curah
hujan dan kemudian hasil perencanaan tersebut di kembangkan lagi di proses
dalam perancangan arsitektur.
Daftar
pustaka :