Senin, 02 Juli 2018

Destinasi Korea Selatan bagian 1




NAMA    : DEPI MUSTIKA SARI
KELAS     : 3TB03
NPM       : 21315703
WWUUUUZZZ



·       LETAK GEOGRAFIS

대한민국 dalam penyebutannya adalah Daehan Minguk atau yang familiar didengar adalah Republik Korea Selatan merupakan negara Asia Timur yang meliputi Semenanjung Korea.

Pada sebelah Utara, Republik Korea berbataskan Korea Utara, di mana keduanya bersatu sebagai sebuah negara hingga tahun 1948. Laut Kuning di sebelah barat, Jepang berada di seberang Laut Jepang (disebut "Laut Timur" oleh orang-orang Korea) dan Selat Korea berada di bagian tenggara. Negara ini dikenal dengan nama Hanguk (한국; 韓國). oleh penduduk Korea Selatan dan disebut Namchosŏn (남조선; 南朝鮮; "Chosŏn Selatan") di Korea Utara. Ibu kota Korea Selatan adalah Seoul (서울).
Korea Selatan memiliki luas wilayah 100.032 km²  dan memiliki luas perairan 290 km² . Korea Selatan memiliki banyak pulau-pulau kecil di dekat pantainya, pulau yang terbesar adalah pulau Jeju yang letaknya berada di bagian selatan semenanjung dengan luas 1.825 km². Korea Selatan ini memiliki sebagian besar pesisir yang berbentuk garis rata tetapi memiliki keindahan pantai selatan dan barat yang memiliki bentuk yang berlekuk-lekuk dan juga memiliki darata berlumpur yang luas.

Gunung tertinggi di Korea Selatan adalhan Hallasan, memiliki ketingguan 1.950 m dan berada di pulau Jeju. Korea Selatan memiliki 3 rangkaian pegunungan utama yaitu Taebaek, Sobaek dan Jiri.
Negara Korea Selatan ini hanya memiliki 30% daratan rendah, karena sebagian besar wilayah di negara Korea Selatan merupakan wilayah dataran tinggi dan pegunungan. Dataran rendah yang terkenal adalah sungai Han, dataran Pyeongtaek di pesisir barat, Lembah Sungai Geum, Lembah sungai Nakdong, dataran Yeongsan dan Honam pada bagian barat daya Korea Selatan.
Sungai yang terpanjang di Korea Selatan yaitu sungai Nakdong, memiliki panjang 521 km. dan sungai terpanjang kedua yaitu sungai Geum yang memiliki panjang 401 km.



·       SEJARAH

PEMBENTUKAN JOSEON/GOJOSEON

G1

Negara Korea dimulai dengan pembentukan Joseon atau lebih dikenal dengan sebutan Gojoseon. Hal ini untuk menghindari persamaan nama dengan Dinasti Joseon pada abad ke 14. Joseon dibentuk pada 2333 sebelum masehi oleh Dangun.
Gojoseon kemudian berkembang sampai bagian utara Korea dan Manchuria. Setelah peperangan yang terjadi berulang- ulang kali, dengan dinasti Han, Gojoseon mulai berdisintegrasi.  Semenjung Korea dan Manchuria selatan diduduki oleh Dinasti Buyeo, Okjeo, Dongye, dan konfederasi Samhan.

KEKUASAAN TIGA KERAJAAN KOREA


Silla, Goguryeo, dan Baekje kemudian berkembang mengatur Tanjung Korea. Mereka dikenal dengan sebutan Tiga Kerajaan Korea. Semenanjung Korea berhasil untuk disatukan untuk pertama kalinya oleh Silla, tahun 676. Kemudian diberi nama Silla Bersatu.
Goguryeo kemudian lari dan mendirikan sebuah kerajaan lain di bagian timur laut semenanjung Korea, yang dinamai dengan Balhae. Pada masa dinasti Silla, hubungan antara Korea dan Cina dapat dikatakan berjalan dengan baik.
Namun, kerajaan tersebut runtuh, sebagai akibat dari adanya kerusuhan dan konflik yang terjadi di dalam negeri pada abad ke sepuluh. Di mana kerajaan Silla jatuh, lalu menyerah pada dinasti Goryeo tahun 935.
Sillah bersatu, pada akhirnya runtuh pada akhir abad ke sembilan. Kondisi ini juga mengakhiri masa kekuasaan tiga kerajaan. Kemudian, kerajaan yang baru, yaitu Goryeo mulai mendominasi Semenanjung Korea.
Kerajaan Balhae runtuh pada tahun 926. Runtuhnya kerajaan ini disebabkan oleh serangan bangsa Khitan dan sebagian besar penduduk dan pemimpinnya. Dae Gwang Hyun lalu mengungsi ke Dinasti Goryeo.
Lalu pada tahun 993 sampai 1019, suku Khitan dari dinasti Liao menyerbu Goryeo. Meskipun demikian, mereka berhasil dipukul mundur. Kemudian, tahun 1238, Goryeo kembali diserbu oleh pasukan dari Mongol. Setelah perang yang terjadi selama 30 tahun, dua pihak pada akhirnya melakukan perjanjian perdamaian.
Tahun 1392, Taejo dari Joseon mulai mendirikan Dinasti Joseon setelah menumbangkan Goryeo. Raja Sejong yang menjabat tahun 1418-1450 mengumumkan tentang menciptakan abjad Hangeul. Kemudian, antara tahun 1592-1598 dalam perang imjin, Jepang melakukan invasi pada Semenanjung Korea, namun dipatahkan oleh prajurit yang dipimpin oleh Admiral Yi Sun-Shin.
Tahun 1620 sampai 1630 Dinasti Joseon kembali mendapatkan serangan dari Dinasti Qing. Di awal tahun 1870 an, Jepang berusaha kembali untuk merebut Korea yang sedang berada di bawah pengaruh Cina.
Di tahun 1895, Maharani Myeongseong dibunuh. Dia dibunuh oleh mata- mata yang berasal dari Jepang.  Di tahun 1905, Jepang selanjutnya memaksa Korea untuk menandatangani perjanjian Korea sebagai protektoral Jepang.

PENJAJAHAN OLEH JEPANG
Pada tahun 1910, Jepang mulai melakukan penajajahan terhadap Korea. Perjuangan rakyat Korea dalam melawan penjajahan terhadap Jepang, dituangkan dalam pergerakan 1 Maret dengan tanpa kekerasan.
Pergerakan kemerdekaan Korea yang dilakukan oleh pemerintahan Provisional Republik Korea lebih banyak aktif di luar negara Korea, antara lain Cina, Siberia, dan Manchuria. Jepang yang menyerah pada tahun 1945, membuat PBB membuat rencana administrasi dengan Uni Soviet dan Amerika Serikat.
Namun, rencana tersebut tidak dapat terlaksana dengan baik. tahun 1948, pemerintahan baru mulai terbentuk, di mana Korea Selatan disebut sebagai Korea demokratik dan Korea Utara disebut sebagai komunis. Kedua bagian negara ini dibagi oleh garis lintang 38 derajat. Di tahun 1950, Korea Utara melakukan invansi pada Korea Selatan yang dikenal dengan sebutan Perang Korea.
Kemudian berakhirnya perang dunia II yang ditandai dengan kalahnya pasukan Jepang di Pasifik, tidak menjadikan suasana di negara- negara dunia langsung menjadi kondusif. Salah satunya yang dialami oleh negara Korea dan pada tanggal 15 Agustus 1945 merupakan tanggal bersejarah bagi negara Korea Selatan sekaligus menjadi hari kemerdekaan.

·       SISTEM PEMERINTAHAN
Korea Selatan meruapakan negara yang berbentuk republik. Sama halnya dengan negara yang menganut paham demokrasi lainnya, negara Korea Selatan membagi pemerintahannya ke dalam tiga bagian. Bagian tersebut yaitu eksekutif, legislatif, dan yudikatif.
Lembaga eksekutif dipegang oleh presiden yang dipilih berdasarkan pada hasil pemilu. Presiden dapat menjabat selama lima tahun dan dibantu oleh perdana menteri. Perdana menteri ini ditunjuk oleh presiden dengan persetujuan dewan perwakilan.
Presiden bertindak sebagai seorang kepala negara dan perdana menteri bertindak sebagai seorang kepala pemerintahan. Lembaga legislatif dipegang oleh dewan perwakilan. Dewan perwakilan ini menjabat selama empat tahun.
Adapun pelaksaan sidang paripurna diadakan setiap setahun sekali atau berdasarkan pada permintaan presiden. Sidang ini dapat dilaksanakan secara terbuka maupun dapat juga dilakukan secara tertutup.
Pengadilan konstitusional menjadi lembaga yang tertinggi untuk memegang kekuasaan yudikatif. Di lembaga ini terdiri dari sembila hakim. Hakim ini direkomendasikan oleh presiden dan dewan perwakilan. Hakim dapat menjabat selama enam tahun dan usianya pun tidak boleh lebih dari enam puluh lima tahun pada saat sudah terpilih.
Pembagian Administratif Negara Korea Selatan
Korea Selatan terdiri dari: kota khusus, kota metropolitan, dan provinsi. Kota khusus di Korea Selatan yaitu Seoul. Kota metropolitan terdiri dari Busan, Daegu, Incheon, Gwangju, Daejeon, dan Ulsan. Sedangkan, provinsi di Korea Selatan yaitu Gyeonggi, Gangwon, Chungcheong Utara, Chungcheong Selatan, Jeolla utara, Jeolla Selatan, Gyeongsang Utara, Gyeongsang Selatan, dan Jeju.


Refrensi :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar